Selasa, 11 Oktober 2011

Perbedaan Office 2003 dan Office 2007


Ms Office adalah aplikasi yang paling sering dan banyak di pakai oleh kita, mulai dari yang muda sampai yang tua. Banyak juga yang mendapatkan penghasilan dari munjual jasa rental atau editing MS. office. Sedangkan untuk jenisnya yang paling banyak di gunakan adalah Office 2003, karena di anggap paling familiar di banding Office sebelumnya maupun Office 2007 atau 2010. maka banyak yang bertanya apa perbedaan dari Ms. Office 2003 dan Office 2007.


Di bawah ada beberapa perbedaan yang saya tau, setelah mencobanya :

  • file hasil produksi ms word 2007 defaultnya berformat .docx , dimana format tersebut tidak bisa dieksekusi (cieh bahasanya) atau dibaca oleh ms word 2003 yang defautlnya .doc

  • namun word 2007 bisa membaca format .doc, dan .docx

  • terdapat smartart di ms word 2007, smartart adalah semacam kumpulan template grafis yang mudah digunakan, sedangkan di 2003 belum ada

  • tampilan menu 2007 sudah lebih banyak ke kumpulan toolbar (ribbon)

  • di 2007 ada tombol bulat di pojok kiri atas yang sebagian besar gunanya menggantikan fungsi menu File, yang disebut office button

  • ada quick access toolbar di 2007 dan belum ada di 2003

  • jika kita menyimpan file .doc di office 2007 ukurannya akan lebih kecil dibanding .docx

  • proses instal lebih cepat 2003 di banding 2007

  • Agar file 2007 terbaca di 2003 maka saat menyimpan perlu di setting agar bisa terbaca di 2003, namun tidak bisa sebaliknya untuk 2003.
Itu dulu yang dapat saya tulis, moga dapat jadi ilmu buat temen2 yang mau migrasi ke Ms. 2007.
Buat temen2 yang tahu lebih banyak dari mencoba kedua nya bisa bagi ya ke temn yang lain dengan menuliskan koment di bawah.
terimakasih n moga bermanfaat.

Jangan lupa baca posting di bawah juga ya :)

komputer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar